Rabu, 18 Mei 2011

Resep Semur Ayam Kentang

semur-ayam-kentang

Bahan:

500 gr kentang, potong tebal 1 cm
500 gr ayam kampung, potong-potong
750 ml santan dari 1 btr kelapa
1 sdt gula merah
4 sdm kecap manis
1 bh tomat, potong-potong
bawang goreng

Bumbu Halus:

1 sdt lada
1 sdt garam
3 bh kemiri
3 siung bawang putih
4 bh bawang merah

Cara Membuat:

1. Kentang digoreng hingga matang lalu sisihkan.
2. Tumis bumbu halus sampai matang. Masukkan ayam, kemudian diaduk hingga berubah warna.
3. Masukkan kentang, gula merah, tomat, kecap dan santan.
4. Setelah matang, angkat lalu hidangkan dengan bawang goreng.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar